Jersey vs. Kaos, Manakah yang Lebih Baik Buat Jersey Futsal?
Dibandingkan dengan bahan kaos, kain jersey lebih baik jika di gunakan sebagai bahan untuk pembuatan custom Baju futsal. Meskipun bahan jersey yang di gunakan untuk futsal berbeda dengan jersey yang di gunakan pada pakaian lainnya, namun tetap saja bahan jersey tersebut memberikan keunggulan yang lebih di bandingan dengan bahan kaos.
Keunggulan Bahan Jersey untuk Custom Baju Futsal
Ada beberapa kelebihan yang membuat bahan jersey lebih unggul di bandingkan bahan kaos sebagai pakaian olahraga termasuk futsal. Bukan berarti kain kaos tidak bagus, namun dalam hal ini, bahan jersey lebih banyak memberikan keuntungan seperti berikut ini.
1. Awet dan Tahan Lama
Sebagai pakaian yang di gunakan untuk aktivitas yang menuntut banyak gerakan, baju futsal memang di haruskan bisa awet dan tahan lama. Bahan jersey terbilang sebagai salah satu bahan kain yang tahan banting. Itulah kenapa, jersey selalu di pilih buat jersey futsal.
Bahan kaos memiliki karakter yang lebih mudah sobek di bandingkan dengan bahan jersey. Meski di pakai dalam jangka waktu yang lama, jersey tidak mudah berlubang apalagi sobek. Karakter kain ini pun tidak akan berubah teksturnya meski sudah sering di cuci.
2. Lembut dan Elastis
Bahan kaos memang di kenal dengan keelastisannya. Akan tetapi, bahan jersey pun memiliki karakter yang hampir sama, yaitu lembut dan elastis. Elastisitas bahan jersey mampu membuat pemakainya bergerak bebas tanpa takut baju sobek. Selain itu, tekstur lembut pada kain dapat membuat pemain tetap nyaman walaupun sudah berkeringat dan basah.
3. Dingin di Kulit
Tekstur dingin di kulit yang di timbulkan oleh bahan jersey memang tidak selalu sama. Perbedaan grade kain jersey merupakan salah satu faktor yang menyebabkan beberapa kain jersey terasa tidak terlalu dingin.
Akan tetapi, jersey premium memiliki karakter asli yang dingin dan lembut sehingga nyaman di kulit. Bahkan, di bandingkan dengan kaos yang di kenal dingin, bahan jersey bisa terasa lebih dingin. Tekstur dingin tersebut membantu pemain merasa tetap nyaman saat berkeringat sehingga tubuh tidak terasa panas dan gerah.
4. Tidak Memerlukan Setrika
Keunggulan lain pada kain jersey adalah jenis kainnya yang tetap rapi dan tidak kusut meski tidak di setrika. Pada bahan kaos, Anda harus tetap menyetrikanya agar rapi. Akan tetapi, kain jersey tetap bisa di pakai dengan bagus meski Anda tidak sempat menyetrika.
Beberapa keunggulan tersebut membuat bahan jersey lebih baik buat jersey futsal di bandingkan dengan bahan kaos. Jika Anda memesan jersey custom, pastikan untuk menanyakan grade kain jersey yang di gunakan agar Anda bisa menemukan semua keunggulan tersebut. Bahan jersey yang di gunakan untuk pakaian olahraga memang di rancang khusus agar tahan terhadap keringat serta matahari untuk menunjang aktivitas di luar ruangan.